Rabu, 03 April 2013

Rahasia Dhuha dan Keutamaannya


Allah memerintah agar kita
selalu bertasbih kepada-
Nya di kala pagi dan sore,
shalat dhuha merupakan
sarana untuk kita bertasbih
Sesungguhnya Kami
menundukkan gunung-
gunung untuk bertasbih
bersama dia (Daud) di
waktu petang dan pagi.
(QS. Shaad : 18)

Bertasbih kepada Allah di
masjid-masjid yang telah
diperintahkan untuk
dimuliakan dan disebut
nama-Nya di dalamnya,
pada waktu pagi dan waktu
petang, Laki-laki yang tidak
dilalaikan oleh perniagaan
dan tidak (pula) oleh jual
beli dari mengingati Allah
(QS. An-Nuur : 36-37)

Abu Dzar meriwayatkan
Rasulullah shollawloohu
‘alaihi wasallam bersabda:
“Setiap pagi hendaknya
seluruh persendian kalian
bersedekah. Setiap tasbih
itu sedekah, tahmid adalah
sedekah, tahlil juga
sedekah. Takbir merupakan
sedekah, menyuruh orang
berbuat baik sedekah,
melarang orang berbuat
buruk sedekah. Dan semua
itu cukup dengan dua
rakaat shalat
dhuha.” (Hadits Shahih
diriwayatkan Imam Muslim)
.

Buraidah pernah
mendengar Rasulullah
shollawloohu ‘alaihi
wasallam bersabda:
“Manusia mempunyai 360
persendian. Hendaklah
setiap persendian
bersedekah dengan satu
sedekah. Para sahabat
bertanya, “Siapa yang
sanggup melakukan itu ya
Rasulallah? Rasulullah
shollawloohu ‘alaihi
wasallam bersabda
menjawab, “Bersedekahlah
walau sekedar
membersihkan ludah dari
masjid dan membuang duri
dari jalan. Jika tidak
mampu, maka cukup
melaksanakan dua rakaat
shalat dhuha.” (hadits
Shahih riwayat Ahmad).
"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar